Wakil Dubes Australia Steve Scott Pamit, Gelar Farewell Ride Bareng Cyclist di Jakarta
Steve Scott saat mengikuti Farewell Ride bareng Cyclist di Jakarta untuk melepas berakhirnya masa tugasnya di Indonesia.-Mainsepeda.com-Mainsepeda.com
JAKARTA, HARIAN DISWAY - Wakil Duta Besar Australia Steve Scott mengakhiri masa tugasnya di Indonesia. Ada acara perpisahan unik untuk melepas Steve Scott.
Sejumlah Steve Scott bersama sejumlah cyclist menggelar Farewell Ride. Ini acara bukan gimmick. Sebab Steve Scott selama ini memang cukup dikenal hobi bersepeda.
Farewell Ride itu digelar Sabtu, 23 Maret 2024. Steve Scott bersama puluhan cyclist bersepeda sejauh 100 km. Kebanyakan cyclist yang ikut acara itu tergabung dalam komunitas RPS (Relaxed Pace Sports).
Farewell Ride untuk Steve Scott dimulai pukul 05.00 WIB. Start di depan FX Senayan. Puluhan cyclist dari berbagai negara itu gowes bersama ke arah Pantai Indah Kapuk (PIK).
Di PIK, rombongan bablas gowes sampai ujung pembangunan kawasan baru di PIK 3. Dari sana, rombongan kembali ke arah Senopati di Jakarta. Total bersepeda di kisaran 100 km.
Steve Scott memang sangat hobi bersepeda. Bahkan sangat dikenal oleh cyclist-cyclist senior di Indonesia sejak lebih dari sepuluh tahun lalu.
BACA JUGA:Antusias Event Sepeda Dholo KOM, Bupati Kediri Siap Pamer Bandara Baru
Wakil Dubes Australia Steve Scott bersepeda di PIK dalam acara Farewell Ride untuk melepas berakhirnya masa tugasnya di Indonesia.-Mainsepeda.com-Mainsepeda.com
Steve Scott sendiri sudah dua kali bertugas di Indonesia. Kali pertama ia datang pada 2012 untuk menjabat Minister-Counsellor Political and Economic.
Setelah beberapa tahun, Steve Scott balik lagi ke Australia. Steve Scott lalu kembali lagi ke Jakarta pada 2021 sebagai Deputy Ambassador (Wakil Duta Besar).
Sejak kali pertama di Jakarta, Steve Scott sudah aktif di komunitas sepeda ekspatriat. Dulu bernama "JERKx" atau "Jakarta Expatriate Road Cycling Klub".
Kata "Klub" sengaja pakai ejaan Indonesia "K". Dan nama itu merupakan pelesetan dari nama "Merckx" alias Eddy Merckx. Nama itu adalah salah satu pembalap sepeda paling hebat dalam sejarah dunia.
Dikutip dari Mainsepeda.com (Disway National Network), Steve Scott bersama JERKx sangat aktif ikut event-event sepeda di Indonesia. Waktu itu, olahraga bersepeda belum booming seperti saat ini.
Bahkan, rute "dalkot" yang populer di Jakarta sekarang, dulunya adalah salah satu kreasi komunitas ekspatriat tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: