Service Excellent, Masjid Sabilillah Malang Buka Layanan Zakat Drive Thru
Apel kader LAZIZ Masjid Sabiilillah, Malang. -Dokumentasi Masjid Sabilillah-
MALANG, HARIAN DISWAY – Ramadhan 1445 H adalah momentum istimewa. LAZIS Sabilillah melaksanakan Apel pada Ahad pagi, 24 Maret 2024 di halaman Masjid Sabilillah Malang.
Kegiatan tersebut, merupakan bagian dari HUT ke-18 LAZIS Sabilillah.
Apel Diikuti oleh 60 peserta, dipimpin oleh Mas’ud Said, selaku Ketua Yayasan Sabilillah Malang. Hadir dalam kesempatan tersebut, ketua Baznas Kota Malang Sulaiman AP, Ketua LAZIS Sabilillah Ustad Abdul Adzim Irsyad Lc, serta pengurus amil lainnya.
Dalam kesempatan itu, Mas'ud yang juga direktur Pascasarjana Unisma menjadi pembina memberikan statemen tentang pentingnya mengedepankan pelayanan amil yang prima dan excellent.
LAZIS Sabilillah Malang bekerja profesional dalam binaan manajemen masjid besar percontohan nasional.
Kader LAZIZ Sabilillah, Malang, berfoto bersama Prof Mas'ud Said. -Dokumentasi Masjid Sabilillah-
LAZIS Sabilillah juga mendapat apresiasi dari Baznas sebagai LAZIS yang awal tahun ini meluncurkan Sistem Informasi LAZIS Terintegrasi ( Silat).
Lembaga sosial internasional Minhajul Qur'an International yang berpusat di London datang ke Sabiliĺlah pun melakukan silaturrahmi dan studi komparasi.
Sabilillah juga dinobatkan sebagai masjid besar terbaik nasional tahun 2021 oleh Dewan Masjid Indonesia (DMI).
Masjid yang berdiri sejak tajun 1980 di tengah kota Malang yang menempati kompleks 8000 m2 itu dinobatkan sebagai Muslim One Stop Services yang memberi pelayanan tuntas.
Masjid yang dijadikan sebagai Masjid Percontohan Paripurna Nasional 2016 oleh Kementerian Agama RI tersebut memiliki 4 bidang khidmad dan pelayanan terintegrasi.
Bidang tersebut yakni Ketakmiran dan Keagamaan, Lembaga Pendidikan Islam Sabilillah, Sabilillah Medical Centre dan Badan Waqaf Sabilillah. Masjid Sabilillah membina 75 musala dan TPQ serta memiliki 40-an kader militan.
Di dalam apel tahunan itu Mas'ud Said yang juga Ketua ISNU Jawa Timur berkomitmen untuk terus mengabdikan hidupnya tidak untuk dirinya sendiri dan keluarganya saja. Namun, juga memikirkan kemaslahatan orang lain dan umat.
Kegiatan tersebut juga diisi dengan penyematan rompi sebagai simbolis amil konter Zakat kepada Sabilillah Young Troops, pasukan muda Sabilillah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: