Transformasi Nicolas Cage Jadi Longlegs Si Pembunuh Berantai, Inspirasinya dari Ibu

Transformasi Nicolas Cage Jadi Longlegs Si Pembunuh Berantai, Inspirasinya dari Ibu

Nicolas Cage ungkap sang ibu jadi inspirasi unik di balik karakter Longlegs, si pembunuh berantai. --Getty Images via AFP/Matt Winkelmeyer

Nah, untuk mendapatkan akting seperti itu, Nicolas Cage sering memikirkan tentang apa yang terjadi pada ibunya. Apa yang dialami ibunya, bagaimana sikap dan perilaku ibunya pada saat itu, gerak-geriknya, dan ekspresinya, ia serap dalam-dalam.

"Jadi, kalau penampilanku di film ini bagus, itu karena ibuku," ucapnya kepada The Hollywood Reporter.

"Hal itu juga membuatku sedikit berempati terhadap karakter Longlegs itu. Seliar apa pun situasinya, dan apa yang ia lakukan dengan patung-patung ini," lanjutnya.

BACA JUGA:Sinopsis Hijack 1971, Diangkat dari Kisah Nyata Pembajakan Pesawat di Korea Selatan

Penampilan Cage dalam Longlegs telah mendapatkan pujian dari para kritikus. Mereka mengapresiasi intensitas dan kedalaman yang ia bawa ke dalam peran tersebut. Film ini sendiri menuai ulasan positif, dengan banyak yang menyebutnya sebagai salah satu film horor terbaik tahun ini.

Longlegs adalah film yang berani menjelajahi tema-tema trauma, penyakit mental, dan identitas. Cage memberikan performa yang luar biasa. Berkat inspirasi dari sang ibu yang menambahkan lapisan kompleksitas dan kedalaman pada karakternya.

Cage mengembangkan tampilan dan suara untuk Longlegs bersama Oz Perkins. Mereka ingin Longlegs menjadi karakter yang sosok dan karakternya tidak dikenali. Bintang National Treasure dan Ghost Rider tersebut.

BACA JUGA:Epik! Film Gladiator 2 Janjikan Pertarungan Brutal, Simak Tanggal Tayangnya di Indonesia

BACA JUGA:Sinopsis The Exorcism: Ketika Syuting Film Horor Menjadi Teror Nyata

"Aku meneleponnya pukul 4.30 pagi, pada Hari Natal dua tahun lalu, untuk menceritakan cuplikan suaraku saat sedang melatih dialog," ungkapnya.


TRANSFORMASI Nicolas Cage jadi Longlegs si pembunuh berantai, inspirasinya dari sini. Foto: Cage bersama orang tua, Joy Vogelsang (kanan) dan August Coppola. -Ron Galella Collection -Getty images via People

Dalam Longlegs, Cage melakukan transformasi secara fisik untuk memerankan karakter pembunuh berantai yang misterius. Perubahan drastis itu dimulai dari wajah hingga kulit yang dibuat sangat pucat, serta rambut pirang panjang.

Cage mengungkapkan bahwa tujuannya adalah untuk menciptakan penampilan yang androgini. Tidak laki-laki, tidak juga perempuan. Ia dan Oz Perkins memberikan sentuhan glam rock yang membuatnya makin tidak dapat dikenali.

"Aku ingin penampilannya Ini semua tentang menemukan tampilan yang sangat androgini, pria-wanita, tampilan glam rock pada karakter yang penting bagi saya sehingga dia tidak terlihat seperti saya," ungkap Cage.

BACA JUGA:Seru! Sinopsis Film Korea Escape, Ketika Lee Je Hoon Harus Kejar-Kejaran dengan Koo Kyo Hwan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: the hollywood reporter