Hujan Sepanjang Hari? Coba Olahraga dalam Ruangan Ini agar Tetap Fit
Konsistensi dalam berolahraga menjadi kunci utama untuk menjaga kesehatan tubuh secara berkelanjutan.-freepik-
HARIAN DISWAY - Musim hujan sering menjadi alasan untuk tidak berolahraga. Padahal, olahraga tidak selalu harus dilakukan di luar ruangan.
Di dalam ruangan pun, olahraga ringan tetap dapat dilakukan. Sembari mendengarkan irama hujan, aktivitas fisik jalan terus. Suasana hati pun tetap terjaga baik.
Di era modern sekarang ini, ada banyak cara mudah untuk membuat olahraga di dalam ruangan tetap menyenangkan. Bahkan, tanpa perlu alat-alat khusus.
Berikut ini rekomendasi olahraga ringan versi Alodokter yang bisa dilakukan di rumah meski cuaca sedang buruk.
BACA JUGA:Pilates di Rumah, Olahraga Ringan dengan Banyak Manfaat
BACA JUGA:Rekomendasi Olahraga yang Mudah Dilakukan Saat Berpuasa

OLAHRAGA SAAT HUJAN bisa dilakukan di dalam ruangan. Tidak perlu berat, tapi beri tubuh kesempatan untuk bergerak.--freepik
1. Push Up
Olahraga di rumah tanpa bantuan alat yang bisa dicoba pertama adalah push up. Gerakan ini diawali dengan posisi tubuh tengkurap, dada dan perut menghadap lantai.
Telapak tangan diletakkan sejajar dengan dada sebagai tumpuan. Pastikan kaki lurus ke belakang dan siku ditekuk membentuk sudut sekitar 45 derajat.
Selanjutnya, dorong telapak tangan dan ujung kaki untuk mengangkat tubuh secara perlahan sambil mengembuskan napas.
Ulangi gerakan ini beberapa kali dan sesuaikan jumlahnya dengan kemampuan tubuh. Push up dikenal efektif untuk melatih kekuatan otot lengan, dada, perut, panggul, hingga kaki.
BACA JUGA:Tidak Sulit! Ini 10 Tips Olahraga di Rumah yang Bisa Anda Coba
BACA JUGA:5 Manfaat Olahraga Pagi untuk Kesehatan Mental dan 5 Tip Memulainya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: alodokter.com