Berprestasi, Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak Raih Penghargaan di Ajang Santri of the Year
BERPRESTASI, Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak raih penghargaan di ajang Santri of the Year di Gedung Nusantara IV, kompleks DPR/MPR RI, Jakarta, 29 Oktober 2023.-Humas Pemprov Jatim-
JAKARTA, HARIAN DISWAY - Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mendapatkan penghargaan istimewa. Ia dinobatkan sebagai Santri Inspiratif Bidang Kepemimpinan Provinsi dalam ajang Santri of the Year 2023.
Ajang itu diselenggarakan oleh Islam Nusantara Center. Lokasinya di Gedung Nusantara IV, Kompleks Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Minggu, 29 Oktober 2023.
Sebagai wagub, Emil Elestianto Dardak dianggap berhasil membantu Gubernur Khofifah Indar Parawansa dalam setiap proses menuju kemajuan provinsi. Baik dalam segi infrastruktur maupun pembangunan sumber daya manusia. Tanpa melepaskan identitasnya sebagai santri.
BACA JUGA: Wawali Pasuruan Mengisahkan Patriotisme Ulama dan Santri
"Terima kasih atas penghargaan ini. Tentu sebuah kehormatan sekaligus amanah bagi saya," ujar Emil Elestianto Dardak, ketika menerima penghargaan tersebut di Jakarta.
BERPRESTASI, Wagub Jatim Emil Elestianto Dardak raih penghargaan di ajang Santri of the Year di Gedung Nusantara IV, kompleks DPR/MPR RI, Jakarta, 29 Oktober 2023.-Humas Pemprov Jatim-
Ajang Santri of the Year sengaja digelar berdekatan dengan momentum Hari Santri 2023 yang jatuh pada 22 Oktober 2023 lalu. Sekaligus memperingati Hari Pahlawan Nasional pada 10 November mendatang.
Tujuannya adalah untuk mencari dan menampilkan sosok serta pesantren yang memberikan sumbangsih nyata bagi masyarakat. Baik dalam bentuk gagasan maupun kerja nyata yang diwujudkan dalam berbagai inovasi.
BACA JUGA: Mensyukuri Klasemen Jihad Santri Nusantara
BACA JUGA: Jadi Pembina Apel Hari Santri 2023, Jokowi Kisahkan Sejarah Lahirnya Hari Santri
Sosok dan pesantren tersebut juga diharapkan memberikan suri tauladan bagi generasi milenial dan Gen Z agark lebih giat membangun bangsa dan negaranya. Maklum, di tangan merekalah masa depan bangsa ini diamanatkan.
Nah, Emil Elestianto Dardak dianggap memenuhi semua kriteria tersebut. Sebagai pemimpin muda, ia begitu disukai masarakat Jawa Timur. Akhlak serta attitude-nya, baik sebagai pejabat pemerintahan maupun pribadi, bisa menjadi contoh positif bagi sesama anak muda.
Event ini sendiri merupakan kolaborasi Islam Nusantara Center (INC) dengan DPR-MPR RI. Santri of the Year sudah menjadi agenda rutin tahunan. Dan melibatkan tokoh santri serta pesantren dari seluruh Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: