Akhirnya! Yoo Ah In Dibui Setahun Karena Kasus Narkoba, Beli Pil Tidur Ilegal 1100 Butir
YOO AH IN dibui setahun atas kasus narkoba. Foto: Yoo Ah In ketika menghadiri persidangan di Seoul, 3 September 2024. -Naver-
Sementara itu, tuduhan lainnya adalah merokok dengan menggunakan ganja sebanyak 3 kali bersama rekannya Choi di Amerika Serikat.
Yoo Ah In Minta Maaf
YOO AH IN dibui setahun atas kasus narkoba. Foto: Yoo Ah In saat membintangi Hellbound. Ia dicopot dari drama tersebut karena kasusnya. -Netflix-
Pengadilan memutuskan Yoo Ah In bersalah karena ia dengan sengaja mengonsumsi narkotika medis secara terus menerus, menghisap ganja, dan menggunakan nama orang lain untuk membeli narkoba.
BACA JUGA:Lee Sun Kyun Bintang Parasite Tewas, Diduga Bunuh Diri di Tengah Investigasi Kasus Narkoba
BACA JUGA:Duh, Parasite Dicoret dari Pameran Lotte Cinema ara-Gara Skandal Narkoba Lee Sun Kyun
Pada akhir persidangan, Yoo Ah In mengakui perbuatannya dan meminta maaf atas kesalahan yang ia lakukan.
"Saya menderita depresi, gangguan panik, dan gangguan tidur untuk waktu yang lama. Sehingga menyebabkan ketergantungan pada pil tidur. Saya sangat merenungkan kesalahan saya dan ingin menyampaikan permintaan maaf saya," ujar Yoo Ah In seperti dikutip Korea Times.
"Terlepas dari hasilnya, saya akan hidup sebagai orang yang jauh lebih sehat dan lebih jujur yang dapat membalas banyak orang yang telah merawat saya dan berkontribusi bagi masyarakat," janji bintang serial Hellbound tersebut. (*)
*) Peserta Magang Disway Internship Program (DIP) Batch 8 di Harian Disway
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: naver entertainment