Plot Twist! Clash of Champions Episode 8 Tawarkan Revival Kedua, Sandy Patah Semangat?

Selasa 30-07-2024,09:01 WIB
Reporter : Cicik Ike Patriani
Editor : Retna Christa

"Di CoC aku belajar banyak hal. Aku sudah lama banget enggak ada di posisi kayak gini," ujar Shakira, sambil terus tersenyum. "Aku ketemu temen-temen lama, yang sudah 10 tahun enggak ketemu. Tapi ternyata ini bukan temen. Ini keluarga baru," tutur dia.


Top 20 Clash of Champions yang akan memperebutkan posisi Top 12 di babak selanjutnya.--Ruangguru Official

Selain tersingkirnya Shakira, nyaris tidak ada kejutan lain di episode 8. Di pertandingan selanjutnya, Alfie Vere Likhie (FK UI) dan Muhammad Barir Faqih (Arsitektur Undip). Alfie menang dengan skor akhir 4-2.

Sementara itu, Xaviera Putri (KAIST) berhasil mengalahkan Zahran Raissal Ghaza (Perencanaan Wilayah dan Kota ITB) dengan skor akhir 4-1. Keduanya memulai pertandingan dengan ketat, saling berbalas poin hingga skor imbang 1-1.

BACA JUGA:Pasca Kasus McD, Maxwell Clash of Champions Kembali Dapat Dukungan Netizen

Pada maze ketiga, keduanya gagal pada percobaan pertama. Namun, Xaviera berhasil menyelesaikan maze tersebut pada turn kedua dan terus mendominasi hingga akhir pertandingan.

Pertandingan terakhir invisible maze mempertemukan Xaverius Yesaya Bunalven (Teknik Sipil UI) dan Kenji Gunawan (Matematika Terapan Universitas California San Diego).

Meskipun terlihat percaya diri, Yesaya melakukan kesalahan pada putaran pertama, sehingga Kenji berhasil unggul 1-0. Namun, Yesaya berhasil menyamakan kedudukan pada maze kedua. Ia akhirnya menang dengan skor 3-1.

BACA JUGA:Saluran WhatsApp Kadit Clash of Champons Diserbu! #KaditBacaCerita Jadi Ajang Berbagi Inspirasi


Daftar Top 10 Champions yang lolos ke babak selanjutnya--Ruangguru Official

So, berikut ini daftar 10 Champions yang lolos ke babak selanjutnya :

  1. Alfie Vere Likhie (Alfie-FK UI)
  2. Axel Giovanni (Axel-NUS)
  3. Christopher Govert (Chris-Nanyang Technology University)
  4. Kaditya Rakan Pandyansa (Kadit-Matematika ITB)
  5. Kevin Lius Bong (Kevin-NUS)
  6. Nathan Keith Poernomo (SUTD)
  7. Nabil Ibadurrahman Ervrata (Nabil-Oxford University)
  8. Fernando Kho (Nando-NTU)
  9. Xaviera Putri (KAIST)
  10. Xaverius Yesaya Bunalven (Yesaya-UI)

BACA JUGA:Maxwell Clash of Champions Ketahuan Makan di McD, Auto Panen Hujatan!

BACA JUGA:Jago Coding Kayak Xaviera Clash of Champions? Bisa Banget!

BABAK REVIVAL KEDUA! Ultimate Revival: Canvas Conquest

Setelah pertempuran sengit dan mendebarkan dari babak Invisible Maze usai, penonton kembali disuguhkan dengan babak baru yang menjadi kejutan. Yakni, Ultimate Revival: Canvas Conquest.

Babak revival kedua itu tak hanya mengagetkan penonton. Peserta sendiri juga terkejut. Karena beberapa detik sebelumnya, mereka sudah diminta berpamitan kepada para Champions yang lolos.

Kategori :