Diskusi Anies Baswedan dan Gus Imin di Unair, Usulkan 3 Hal untuk Wujudkan Kemandirian Pangan

Diskusi Anies Baswedan dan Gus Imin di Unair, Usulkan 3 Hal untuk Wujudkan Kemandirian Pangan

Diskusi di Unair, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar Usulkan 3 Hal untuk Wujudkan Kemandirian Pangan.-Timnas Amin-

SURABAYA, HARIAN DISWAY -  Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden, Anies Baswedan-Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Imin), menghadiri dialog bertajuk 'Gagas RI' dan 'Gaspol' di Airlangga Convention Centre, Universitas Airlangga Surabaya, pada Rabu, 22 November 2023. Suasana meriah tercipta dengan gemuruh tepuk tangan ribuan mahasiswa saat Anies dan Gus Imin naik ke panggung acara.

Dalam dialog tersebut, Anies menyoroti tema besar mengenai kemandirian pangan. Menurutnya, kemandirian pangan menjadi kunci dalam mewujudkan satu kemakmuran, dengan tujuan memberikan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia melalui biaya hidup yang terjangkau dan ketersediaan kebutuhan pokok.

"Kami menawarkan gagasan dengan objektif pangan yang cukup, petani yang sejahtera, dan masyarakat mendapatkan harga terjangkau," ujar Anies.

Untuk merealisasikan gagasan tersebut, Anies menekankan perlunya pembenahan di hulu, distribusi, dan hilir. Di hulu, pasokan benih unggul, pupuk, dan obat pertanian yang cukup, murah, dan ramah lingkungan harus terpenuhi.

BACA JUGA:Anies-Muhaimin Tunjuk Waketum Nasdem Ahmad Ali Sebagai Pelatih Timnas, Apa Saja Tugasnya?

BACA JUGA: Survei ICRC: Prabowo-Gibran 37,3%, Ganjar-Mahfud 33,5%, Anies-Imin 24,1%

"Termasuk memastikan ketersediaan alat bertani yang cukup dan aksesibel untuk semua melalui pengelolaan koperasi. Pembangunan irigasi sekunder dan tersier juga harus dilakukan," jelas Anies.

Sementara di hilir, Anies menegaskan perlunya penanganan serius terhadap subsidi harga beli konsumen atas komoditas tertentu.

Sistem pangan juga harus berjalan secara adil dan transparan, melalui transparansi harga, optimasi resi gudang, dan maksimalkan hasil pertanian antar kota.

"Dalam aspek distribusi, perlu dilakukan modernisasi sistem penyimpanan hasil pertanian dan perbaikan jaringan logistik, termasuk perbaikan jalan dan sistem telekomunikasi," tambah Anies.

Selama menjabat sebagai gubernur DKI Jakarta pada periode 2017-2022, Anies berhasil menerapkan inovasi untuk memenuhi kebutuhan pangan warga Ibu Kota.

BACA JUGA:Rajin Laporkan Kekayaan, Harta Gibran Melebihi Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo

BACA JUGA:Sukses Bikin JIS, Anies Baswedan Janji Bangun Stadion Internasional di Makassar

Pada sisi suplai, Anies memastikan pasokan pangan untuk menjaga inflasi melalui kerjasama antar daerah. "Kami memberikan manfaat ekonomi sebesar Rp650 miliar pada tahun 2022 kepada lebih dari 185 kelompok tani, koperasi, dan badan usaha di 40 daerah di Indonesia," ungkap Anies.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: