Cara Menonaktifkan Akun Instagram Secara Permanen Maupun Sementara, Pahami Konsekuensinya

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Secara Permanen Maupun Sementara, Pahami Konsekuensinya

Berikut Cara menonaktifkan instagram secara sementara maupun permanen--freepik

HARIAN DISWAY - Instagram adalah salah satu platform media sosial populer di dunia saat ini. Dengan lebih dari satu miliar pengguna aktif bulanan, platform itu menjadi tempat sharing momen, menambah teman, dan mengetahui konten menarik dari seluruh dunia. 

Namun, tidak semua orang selalu ingin berada di dunia online. Ada banyak alasan mengapa seseorang mungkin ingin menonaktifkan akun Instagram mereka. Seperti alasan untuk untuk istirahat sejenak, mengurangi distraksi, atau mungkin karena alasan privasi.

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara Melalui Laptop


Menggunakan Instagram dengan Laptop--freepik

BACA JUGA:Instagram Luncurkan Fitur Tambahkan Lagu di Profil, Begini Caranya

Salah satu cara mudah untuk menonaktifkan akun instagram sementara melalui laptop adalah dengan menggunakan browser. Pertama, masuk ke akun Instagram kamu melalui browser di laptop. 

Setelah itu, buka halaman profil dan klik pada ikon “Edit Profil“. Gulir ke bawah hingga menemukan opsi “Nonaktifkan sementara akun saya“ di bagian bawah halaman.

BACA JUGA:Instagram Luncurkan Fitur Baru Live Untuk Close Friend, Begini Cara Setting-nya

Instagram akan meminta kamu untuk memilih alasan mengapa ingin menonaktifkan akun. Setelah memilih alasan yang sesuai, masukkan kembali kata sandi untuk mengonfirmasi.

Terakhir, klik “Nonaktifkan sementara akun saya“, dan akunmu akan dinonaktifkan hingga kamu memutuskan untuk mengaktifkannya kembali. 

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara melalui Smartphone

BACA JUGA:Seru! 4 Fitur Baru Instagram Stories yang Bikin Pengguna Lebih Interaktif

Menonaktifkan akun Instagram sementara melalui aplikasi di ponsel juga sangat mudah. Caranya, buka akun Instagram lalu login.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: